24. FILLING MANAGEMENT (Manajemen Kearsipan) (14 Jam Efektif)

Arsip sebagai bahan pendukung secara administrasi bagi kelancaran manajemen perusahaan harus ditata dan dikelola dengan baik pada setiap organisasi/perusahaan manajerial. Banyak para karyawan pada Unit Kerja Kasekretariatan & Administrasi belum memahami “Manajemen Kearsipan” sehingga pada saat arsip (surat/dokumen/data) dibutuhkan, menjadi faktor penghambat kelancaran dalam pengambilan keputusan.

Mengingat tugas yang berkaitan dengan kearsipan, diperlukan kemahiran pengelolaan arsip sebagai sumber informasi/data untuk pengambilan keputusan bagi manajemen yang diperlukan setiap hari agar perusahaan dapat berjalan dengan lancar.

Agar sasaran organisasi bisa dicapai dengan baik, dokumen-dokumen itu harus disimpan secara sistematik dan aman, sehingga memudahkan mencari surat/dokumen dan dapat ditemukan dengan cepat setiap saat sesuai dengan pedoman pengarsipan perusahaan. Melalui pelatihan “Manajemen Kearsipan”, maka pengelolaan arus keluar masuknya surat/dokumen lebih lancar dan terhindar dari timbulnya kekacauan arus informasi. Kacaunya arus informasi ini dapat mengakibatkan kerugian waktu, pikiran, dan material pada perusahaan/organisasi.

Tujuan dan Manfaat :

  • Memahami fungsi dan peran sebagai Pejabat/Staf pada Unit Kerja Kasekretariatan & Administrasi, serta mempunyai wawasan berpikir yang lebih luas dalam melaksanakan tugasnya.
  • Memberikan pemahaman kepada peserta akan peranan dan pentingnya pengelolaan arsip dalam manajemen perusahaan.
  • Membekali peserta dengan teknik-teknik dan cara-cara yang efektif dalam mengelola arsip.
  • Mampu mengelola arsip perusahaan secara professional dengan sistem yang benar, efektif dan dapat diaplikasikan sesuai dengan kebutuhan perkembangan perusahaannya.

Materi :

  • Pengantar dan Ruang Lingkup Manajemen Arsip
  • Pengertian dan Daur Hidup Arsip
  • Peraturan dan Perundang-undangan Arsip
  • Peran Arsip dalam Perusahaan
  • Pengantar Manajemen Arsip
  • Manajemen Arsip Aktif
  • Tata Naskah
  • Retensi Arsip dan Penyusutan Arsip
  • Manajemen Arsip in Aktif
  • Alat Peralatan Arsip dan Peragaan
  • Komputerisasi Arsip
  • Studi Kasus Arsip (Perusahaan/Instansi Peserta Pelatihan)

Peserta :

  • Individu-individu yang secara langsung menangangi bidang-bidang yang berkaitan dengan pengelolaan Administrasi dan Ketatausahaan
  • Para Sekretaris yang bertugas untuk mengelola Administrasi Pimpinan